Jakarta, tvOnenews.com - Cabang olahraga Esports yakni game Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) bakal kembali dipertandingkan pada SEA Games Thailand 2025.
Kabar ini diumumkan langsung oleh MLBB Esports melalui media sosial resmi mereka pada Rabu (30/10/2024) kemarin, di mana Mobile Legends bakal dipertandingkan di pesta olahraga bergengsi tersebut.
"Dengan bangga kami umumkan bahwa Mobile Legends: Bang Bang telah resmi diumumkan sebagai cabang olahraga utama di SEA Games ke-33 di Thailand," tulis @mlbbesports_official.
"Sebagai game esports seluler terpopuler di dunia, kami akan menyelenggarakan kompetisi bermedali untuk divisi pria dan wanita di SEA Games ke-33." tambah pernyataan tersebut.
"Ini menandai momen penting karena ini adalah keempat kalinya berturut-turut MLBB menjadi cabang olahraga bermedali di ajang olahraga dua tahunan tersebut," tambahnya lagi.
Sekadar informasi, Mobile Legends untuk pertama kali dipertandingkan dalam pesta olahraga Asia Tenggara pada SEA Games Filipina 2019.
Game tersebut kembali masuk dalam salah satu nomor di cabang olahraga esports pada SEA Games Vietnam 2022 dan SEA Games Kamboja 2023.
Kabar bahagia tersebut kemudian dibenarkan oleh Richard Permana selaku manajer tim nasional esports Indonesia.
"Sudah saatnya MLBB Indonesia Emas nanti di Thailand," ujar Richard pada Rabu (30/10/2024).
Sekadar informasi, Timnas esport Indonesia untuk nomor Mobile Legends meraih perak pada SEA Games Filipina. Tim Merah Putih kembali membawa pulang medali perak pada SEA Games Vietnam.
Saat nomor putri Mobile Legends untuk pertama kali dipertandingkan di SEA Games Kamboja, timnas putri MLBB Indonesia berhasil mencetak sejarah dengan mendapatkan medali emas perdana.
Sayangnya, kesuksesan tersebut tidak diikuti oleh tim putra.
SEA Games Thailand 2025 akan digelar di tiga kota besar di Thailand, yakni Bangkok, Chonburi, dan Songkhla pada Desember tahun depan.
Ini akan menjadi SEA Games ketujuh yang digelar di Thailand, setelah penantian selama 18 tahun.
Bangkok menjadi tuan rumah utama pada SEA Games 1959, SEAP Games 1967, SEAP Games 1975, dan SEA Games 1985.
Lalu Chiang Mai menjadi tuan rumah utama pada 1995, dan Nakhon Ratchasima pada 2007.
(ant/nad)
Load more