Jakarta, tvOnenews.com - Media Korea Selatan memprediksi bahwa Megawati Hangestri dan kawan-kawan bakal dibantai oleh Kim Yeon-koung Cs di big match antara Pink Spiders Vs Red Sparks.
Duel seru nan sengit bakal tersaji di laga Pink Spiders Vs Red Sparks yang akan menjadi pertandingan penutup putaran pertama Liga Voli Korea 2024-2025 pada Selasa (12/11/2024) sore WIB.
Pertandingan ini menjadi salah satu yang paling dinanti, karena sang tuan rumah berstatus sebagai pemuncak klasemen dan belum pernah kalah dalam putaran pertama awal musim ini.
Sedangkan Red Sparks masih dianggap sebagai salah satu tim kuat yang bakal kembali membuat kejutan di V-League 2024-2025.
Tak hanya itu, pertemuan antara dua pemain andalan masing-masing tim yakni Kim Yeon-koung dan Tutku Burcu serta Megawati Hangestri dan Vanja Bukilic akan menjadi sorotan.
Keempatnya diketahui saat ini menduduki posisi 10 besar daftar top skor sementara Liga Voli Korea 2024-2025.
Meski demikian, media Korea Selatan yakni Naver memprediksi bahwa Pink Spiders akan memenangkan pertandingan berlabel big match tersebut.
Prediksi itu diambil berdasarkan data dari hasil vote volimania, di mana Kim Yeon-koung dan kawan-kawan dipercaya bakal meraih kemenangan dari tim tamu.
Tercatat Pink Spiders diyakini akan meraih kemenangan usai mendapatkan 52.006 suara, unggul jauh dari Red Sparks yang hanya 38.146 suara saja per Senin (11/11/2024) pukul 09.30 WIB.
Selain itu, volimania Korea Selatan juga memberikan komentar bahwa meski Pink Spiders bakal menang, namun Red Sparks akan memberikan perlawanan ketat.
Mereka memprediksikan bahwa laga tersebut tak akan berlangsung lewat straight set, dan bahkan bisa berlanjut hingga lima set.
Walau demikian, Pink Spiders juga tak boleh jemawa dan harus tetap mewaspadai Red Sparks yang pada musim lalu mampu membuat kejutan.
Saat itu tim asuhan Ko Hee-jin berhasil menembus babak playoff untuk pertama kalinya selama 7 tahun, dan bersaing ketat dengan Pink Spiders meski berakhir kalah.
Maka akan menarik untuk menyaksikan apakah Pink Spiders mampu mempertahankan rekor tak pernah kalah, ataukah Red Sparks mampu mematahkan catatan apik tuan rumah? Kita lihat saja nanti.
(nad)
Load more