LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
MotoGP Mandalika Resmi Menggunakan Nama "Pertamina Grand Prix of Indonesia"
Sumber :
  • antara

MotoGP Mandalika Resmi Menggunakan Nama "Pertamina Grand Prix of Indonesia"

Ajang MotoGP di Mandalika kini resmi memakai nama Pertamina Grand Prix of Indonesia sebagai upaya mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui pertandingan olahraga internasional ke Indonesia.

Kamis, 10 Februari 2022 - 01:24 WIB

Jakarta - Ajang MotoGP di Mandalika kini resmi memakai nama Pertamina Grand Prix of Indonesia sebagai upaya mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui pertandingan olahraga sepeda motor internasional ke Indonesia.
 
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati berharap perlombaan itu dapat membantu pemulihan ekonomi nasional, meningkatkan potensi pariwisata, memajukan ekosistem olahraga balap motor, sekaligus menjadi momentum kebanggaan Indonesia dan semangat untuk bangkit dari pandemi Covid-19.
 
"Dengan penyelenggaraan Pertamina Grand Prix of Indonesia ini, kita dapat memperkuat nation branding Indonesia sebagai negara yang resilient di tengah krisis pandemi global," ujarnya dalam keterangan di Jakarta, Rabu (9/2/2022). Nicke menyampaikan untuk mewujudkan langkah tersebut, Pertamina lantas menandatangani perjanjian kerja sama dengan Dorna Sports selaku pemegang hak komersial untuk olahraga sepeda motor MotoGP.
 
Kegiatan penandatanganan itu dilakukan secara langsung oleh Nicke dan Managing Director Dorna Sports Carlos Ezpeleta secara daring yang disaksikan oleh Menteri BUMN Erick Thohir di Jakarta, Rabu.
 
Ajang olahraga motor internasional tersebut akan dimulai dengan kegiatan pramusim pada 11-13 Februari 2022 dan season MotoGP pada 18-20 Maret 2022. Nicke ingin sinergi perusahaan pelat merah dalam penyelenggaraan MotoGP mampu memberikan efek berganda, sekaligus peluang penetrasi pasar global yang luas bagi Pertamina, produk-produk BUMN maupun UMKM yang berada di Mandalika maupun di daerah lain.
 
Managing Director Dorna Sport Carloz Ezpeleta mengaku gembira atas keterlibatan Pertamina sebagai pendukung utama grand prix di Indonesia. Menurutnya, kerja sama ini akan semakin memperkuat kehadiran Pertamina dan Indonesia dalam olahraga tersebut selain menjadi pendukung utama Sirkuit Mandalika dan sebelumnya juga mendukung tim SAG Pertamina Mandalika yang berlaga di Moto2™️ World Championship.
 
"Kami bangga mengumumkan kesepakatan kerja sama untuk gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia—memastikan Pertamina, Indonesia, Pulau Lombok terdepan—menjadi pusat perhatian di panggung internasional," ucap Carlos.
 
Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo sejak awal mendorong penyelenggaraan acara-acara internasional di Indonesia, seperti Asian Games, World Superbike, hingga MotoGP. Ia mengapresiasi keseriusan yang dilakukan pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan Indonesia Tourism Development Cooperation (ITDC) yang terus berjuang untuk menyukseskan olahraga tersebut.
 
"Apresiasi tinggi kepada Pertamina yang memang sekarang kami terus dorong sebagai perusahaan global. Kami punya target Pertamina mempunyai valuasi yang sangat besar 100 miliar dolar AS," ujar Erick.
 
Pertamina akan menghadirkan keseruan ajang balapan MotoGP itu untuk warga Jakarta melalui Mandalika GP Hub di oval atrium Epicentrum Walk, Kuningan. Acara itu akan digelar mulai tanggal 10 Februari sampai 30 Maret 2022 dengan pelayanan dan konten-konten seru, di antaranya penjualan tiket, merchandise, permainan seru hingga pameran budaya Lombok.
 
Selain itu, Pertamina juga memberikan kemudahan bagi pencinta otomotif untuk mendapatkan tiket menonton balapan melalui aplikasi MyPertamina.(chm/ant)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Klaim Dapat Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Buktinya Lewat Projo

Klaim Dapat Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Buktinya Lewat Projo

Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menyatakan Presiden RI Ke-7 Jokowi telah mengizinkan relawannya Projo untuk mendeklarasikan dukungan.
Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 65: Orang yang Hina atas Pelanggaran Janjinya kepada Allah SWT

Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 65: Orang yang Hina atas Pelanggaran Janjinya kepada Allah SWT

Surat Al Baqarah Ayat 65 memiliki makna kandungan tafsir tentang orang yang hina. Sebab, fisik Bani Israil berubah menjadi kera atas pelanggaran janji mereka.
Wapres Gibran Rakabuming Pastikan Seluruh Infrastruktur Bakal Selesai Tepat Waktu

Wapres Gibran Rakabuming Pastikan Seluruh Infrastruktur Bakal Selesai Tepat Waktu

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka memastikan pekerjaan infrastruktur di seluruh daerah, termasuk Kota Solo, Jawa Tengah, selesai tepat waktu.
Pantas Saja Betrand Peto Larang Sarwendah Nikah Lagi, Mantan Istri Ruben Onsu itu Ungkap Kalau Onyo Sebenarnya…

Pantas Saja Betrand Peto Larang Sarwendah Nikah Lagi, Mantan Istri Ruben Onsu itu Ungkap Kalau Onyo Sebenarnya…

Sarwendah blak-blakan menceritakan bahwa Betrand Peto alias Onyo melarangnya menikah lagi usai bercerai dengan Ruben Onsu. Simak informasinya berikut ini.
Doa Mohon Terhindar dari Lilitan Utang

Doa Mohon Terhindar dari Lilitan Utang

Islam megajarkamn menjaga agar utang tidak jadi beban yang membahayakan kehidupan, baik di dunia maupun akhirat. Ini doa mohon dihindarkan dari lilitan utang.
Dengan Bergetar, Bacaan Wirid Setelah Shalat Subuh ini Langsung Kasih Rezeki dari Langit Kata Syekh Ali Jaber

Dengan Bergetar, Bacaan Wirid Setelah Shalat Subuh ini Langsung Kasih Rezeki dari Langit Kata Syekh Ali Jaber

Almarhum Syekh Ali Jaber pernah memberikan saran agar rezeki langsung didatangkan Allah SWT, bisa mengisi amalan Wirid setelah shalat Subuh ini. Simak di sini!
Trending
Wapres Gibran Rakabuming Pastikan Seluruh Infrastruktur Bakal Selesai Tepat Waktu

Wapres Gibran Rakabuming Pastikan Seluruh Infrastruktur Bakal Selesai Tepat Waktu

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka memastikan pekerjaan infrastruktur di seluruh daerah, termasuk Kota Solo, Jawa Tengah, selesai tepat waktu.
Pantas Saja Betrand Peto Larang Sarwendah Nikah Lagi, Mantan Istri Ruben Onsu itu Ungkap Kalau Onyo Sebenarnya…

Pantas Saja Betrand Peto Larang Sarwendah Nikah Lagi, Mantan Istri Ruben Onsu itu Ungkap Kalau Onyo Sebenarnya…

Sarwendah blak-blakan menceritakan bahwa Betrand Peto alias Onyo melarangnya menikah lagi usai bercerai dengan Ruben Onsu. Simak informasinya berikut ini.
Klaim Dapat Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Buktinya Lewat Projo

Klaim Dapat Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Buktinya Lewat Projo

Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menyatakan Presiden RI Ke-7 Jokowi telah mengizinkan relawannya Projo untuk mendeklarasikan dukungan.
Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 65: Orang yang Hina atas Pelanggaran Janjinya kepada Allah SWT

Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 65: Orang yang Hina atas Pelanggaran Janjinya kepada Allah SWT

Surat Al Baqarah Ayat 65 memiliki makna kandungan tafsir tentang orang yang hina. Sebab, fisik Bani Israil berubah menjadi kera atas pelanggaran janji mereka.
Suporter Timnas Indonesia Diminta Tak Usah Datang ke Stadion saat Hadapi Jepang oleh Mantan Pelatih Samurai Biru

Suporter Timnas Indonesia Diminta Tak Usah Datang ke Stadion saat Hadapi Jepang oleh Mantan Pelatih Samurai Biru

Wakil Presiden JFA, Takeshi Okada memberikan peringatan kepada suporter Garuda untuk tak datang ke stadion saat pertandingan Timnas Indonesia kontra Jepang.
Timnas Indonesia Resmi Umumkan 27 Pemain untuk Lawan Jepang dan Arab Saudi: Ernando Ari hingga Asnawi Mangkualam Dicoret

Timnas Indonesia Resmi Umumkan 27 Pemain untuk Lawan Jepang dan Arab Saudi: Ernando Ari hingga Asnawi Mangkualam Dicoret

Timnas Indonesia telah mengumumkan 27 pemain untuk menghadapi Jepang dan Arab Saudi pada jeda internasional November 2024 ini di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Coach Justin Mau Lihat Konsistensi Omongan Bahrain, Bilang Tak Masalah Kalah WO jika Lawan Timnas Indonesia Tetap di Jakarta

Coach Justin Mau Lihat Konsistensi Omongan Bahrain, Bilang Tak Masalah Kalah WO jika Lawan Timnas Indonesia Tetap di Jakarta

Polemik setelah pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis 10 Oktober 2024 lalu sempat jadi perbincangan hangat.
Selengkapnya
Viral