Jakarta, tvOnenews.com - Jadwal Liga Voli Korea 2024-2025, di mana Laetitia Moma Bassoko coba tendang Megawati Hangestri dari posisi papan atas klasemen top skor sementara.
Sebagaimana diketahui sebanyak dua pertandingan seru akan menutup pertandingan pekan pertama putaran kedua Liga Voli Korea 2024-2025 pada hari ini Minggu (12/1/2025).
Salah satunya ada pertandingan seru nan menarik antara dua tim putri yakni Hyundai Hillstate Vs AI Peppers yang dipastikan berlangsung mendebarkan.
Laga ini akan menjadi momen penting bagi Hyundai Hillstate maupun Laetitia Moma Bassoko selaku pemain asing andalannya.
Sebagaimana diketahui sebelumnya Hyundai Hillstate meraih kemenangan dramatis 3-2 dari Expressway Hi-Pass.
Meski hanya mendapatkan tambahan dua poin, namun cukup untuk memepet posisi Pink Spiders di puncak. Apalagi Kim Yeon-koung idola Megawati Hangestri itu juga menelan dua kekalahan beruntun.
Saat ini Pink Spiders mengemas 45 poin, selisih dua angka dari Hillstate yang ada di posisi kedua dengan 43 poin pada klasemen sementara Liga Voli Korea 2024-2025.
Maka jika Hyundai Hillstate menang, mereka akan mengkudeta Pink Spiders dan menduduki posisi puncak klasemen.
Di sisi lain, Laetitia Moma Bassoko juga mencoba Kembali ke papan atas top skor, di mana dirinya saat ini berada di posisi keempat dengan 433 poin.
Moma Bassoko ada di Bawah Megawati Hangestri dengan 437 poin di peringkat ketiga, jika tampil gemilang maka Moma Bassoko bisa saja Kembali ke posisi kedua.
Di sisi lain, AI Peppers ialah tim yang tak boleh diremehkan karena makin menunjukkan performa apik di setiap match yang dilakoninya.
AI Peppers kini ada di peringkat kelima dengan 21 poin usai meraih tujuh kemenangan dan 12 kekalahan.
1. Pink Spiders (20x main, 15 menang, 5 kalah, set 50-25, 45 poin)
2. Hillstate (19x main, 14 menang, 5 kalah, set 50-25, 43 poin)
3. Red Sparks (19x main, 13 menang, 6 kalah, set 46-31, 36 poin)
4. IBK Altos (19x main, 11 menang, 8 kalah, set 38-34, 32 poin)
5. AI Peppers (19x main, 7 menang, 12 kalah, set 31-44, 21 poin)
6. Hi-Pass (20x main, 6 menang, 14 kalah, set 30-50, 18 poin)
7. GS Caltex (19x main, 2 menang, 18 kalah, set 21-57, 9 poin).
12.00 WIB - KB Stars Vs KAL Jumbos (putra)
14.00 WIB - Hyundai Hillstate Vs AI Peppers (putri)
(nad)
Load more