Jakarta, tvOnenews.com - Media Korea Selatan, The Spike memprediksi laga antara Red Sparks vs IBK Altos.
Red Sparks akan kembali bertemu dengan IBK Altos pada putaran keempat Liga Voli Korea 2024-2025.
Kedua tim ini akan bersua pada Selasa (14/1/2025).
The Spike awalnya memuji bagaimana Megawati Hangestri cs mampu memberikan sejarah baru bagi klub dengan kemenangan terbanyak sepanjang Red Sparks didirikan.
"Ada tim yang tersenyum di aruh kedua musim ini, Red Sparks yang berada di peringkat ketiga, mencatatkan sembilan kemenangan berturut-turut, rekor kemenangan terbanyak dalam sejarah tim," tulis The Spike dikutip Selasa (14/1/2025).
Rekor sebelumnya, Red Sparks mencatatkan delapan kemenangan beruntun pada musim 2008-2009. Sehingga butuh 18 tahun bagi Red Sparks untuk punya rekor baru.
Red Sparks diakui The Spike punya kekuatan terbesar yang mereka miliki sepanjang musim ni.
Duo pemain asing Red Sparks, Megawati Hangestri dan Vanja Bukilic menjadi tulang punggung tim yang mampu membawa Red Sparks sejauh ini.
Red Sparks kini berada di posisi tiga dengan raihan 36 poin dan mengejar posisi Hyundai E&C Hillstate yang memiliki selisih tujuh poin.
The Spike menyebut, Red Sparks berpeluang mendapatkan kemenangan bukan hanya untuk memperpanjang tren positif tapi juga untuk tujuan yang lebih besar daripada tim.
"Red Sparks bertekad untuk melanjutkan kemenangan beruntun, peluang itu bisa didapatkan dari laga melawan IBK Altos dan selanjutnya melawan Korea Expressway Hi-Pass pada 18 mendatang," tulis The Spike.
Tak berhenti disana, persaingan di papan klasemen pun semakin menarik.
Hanya Red Sparks dan AI Peppers yang menjadi klub dengan tren positif. Dimana klub yang tersisa, termasuk Pink Spiders dan Hillstate tengah dalam tren menurun.
Pink Spiders yang kini diperkuat oleh Marta Matejko justru malah dikalahkan oleh Korea Expressway Hi-Pass.
Bahkan Hillstate pun harus takluk dari AI Peppers yang membuat Red Sparks dapat memotong selisih jarak dengan kedua tim papan atas tersebut.
Di sisi lain, kemenangan Red Sparks atas IBK Altos yang bisa diraih pada hari ini pun dapat menjadi penyelamat bagi Red Sparks untuk dapat lolos ke babak semifinal. (hfp)
Load more