Dilansir dari laman My Daily, Park Hye-min yang bermain dari bangku cadangan, dia pun pelan-pelan bangkit dan berkontribusi pada tim.
“Park Hye-min berlatih dengan memperhatikan pergelangan kakinya. Meski kondisinya belum bagus untuk bermain, dia mempersiapkan diri untuk kembali dengan berlatih bersama rekan satu timnya sebelum pertandingan,” tulis My Daily dikutip Minggu (26/1/2025).
Awal musim ini, Park Hye-min menjadi pusat perhatian pecinta Liga Voli Korea karena memenuhi syarat sebagai bebas agen untuk pertama kalinya dalam karir profesionalnya.
Dia pun menandatangani kontrak sebesar 210 juta won atau Rp2,3 miliar.
“Musim lalu, ketika Lee So-young cedera, dia menegisi posisi tersebut dengan apik,” tulis My Daily.
Load more