Jakarta, tvOnenews.com - Top skor Liga Voli Korea 2024-2025 mengalami perubahan di papan atas setelah Gyselle Silva tampil menggila saat kalahkan Hi Pass.
Gyselle Silva tampil menjadi motor serangan saat GS Caltex taklukan Expressway Hi pass 3-1 (25-13, 24-26, 25-20 dan 25-23).
Pevoli asal Kuba itu sukses mengakhiri pertandingan sebagai top skor pertandingan dengan torehan 36 poin.
Gyselle Silva (sumber Facebook Red Sparks):
Dibawah Silva ada duo pemain asing Hi Pass, Merelin Nikolova dan Thanacha Sooksod yang masing-masing menceteak 18 poin.
Sementara pemain termahal V league musim ini, Kang So-hwi tampil melempem dan hanya mampu mengumpulkan 11 poin untuk Hi Pass.
Keberhasilan Gyselle Silva meraih 39 poinpun membuatnya menyalip Viktoriia Danchak di puncak daftar top skor sementara V league.
Load more