tvOnenews.com - Pengamat voli sekaligus mantan setter timnas voli putri Korea Selatan, Lee Sook-ja memberikan prediksinya tentang hasil duel epik yang mempertemukan Red Sparks vs Pink Spiders.
Duel epik akan tersaji di putaran lima Liga Voli Korea musim 2024/2025, laga antara Red Sparks vs Pink Spiders dinilai akan berjalan alot dan tensi tinggi.
Mengingat rivalitas keduanya, dan dua pemain terbaik masing-masing tim sedang on fire, seperti Megawati Hangestri yang baru saja terpilih sebagai MVP putaran keempat Liga Voli Korea 2024-2025.
Sementara Ratu Voli Korea, Kim Yeon-koung mengembalikan mentalitas rekan setimnya setelah berhasil mengalahkan Red Sparks pada pertemuan terakhir di putaran keempat.
Di mana itu merupakan ajang balas dendam bagi Kim Yeon-koung dan kawan-kawan, setelah Red Sparks dan Megawati Hangestri meruntuhkan kemenangan beruntun mereka.
Bahkan memberikan rentetan masalah, seperti asisten pelatih Pink Spiders yang kena hukuman lantaran sikap terpujinya kepada Ko Hee-jin.
Tak hanya itu, pemain tumpuan mereka juga harus absen gegara cedera pada laga kontra Red Sparks, dia adalah Tutku Burcu Yüzgenç.
Load more