Jakarta, tvOnenews.com - Jadwal Indonesian Basketball League atau IBL 2025, di mana Satria Muda bakal kerja rodi lagi sedangkan RANS Simba Bogor usung misi pertahankan puncak klasemen sementara.
Sebagaimana diketahui ajang IBL 2025 telah memasuki pekan kelima yang berlangsung pada Rabu (5/2/2025) hingga Minggu (9/2/2025) minggu ini.
Laga sendiri akan dibuka dengan pertandingan antara Dewa United Banten melawan Rajawali Medan, di Dewa United Arena, Tangerang.
Sementara itu, perlahan tetapi pasti, Rans Simba Bogor memimpin klasemen sementara Indonesian Basketball League (IBL) 2025 hingga pekan keempat, yakni 27 Januari sampai dengan 2 Februari yang lalu.
Skuad asuhan Anthony Garbelotto itu telah mengumpulkan 12 poin dari total tujuh pertandingan yang sudah dilakoni, sekaligus berhasil menggeser Kesatria Bengawan Solo yang sudah dua pekan berada di posisi puncak.
Dari jumlah laga itu, mereka telah mengantongi lima kemenangan dan dua kekalahan.
Load more