Jakarta, tvOnenews.com - Bestie Megawati Hangestri di Red Sparks musim lalu yakni Giovanna Milana semakin bersinar setelah memutuskan untuk pulang kampung ke Amerika Serikat.
Setelah mengalami cedera panjang saat berlaga di Indonesia bersama Jakarta Pertamina Enduro, Gia memulai kembali perjalanan kariernya bersama tim LOVB Atlanta.
Tim LOVB Atlanta sendiri saat ini berlaga di kompetisi bola voli pertama di Amerika Serikat League One Volleyball (LOVB).
Dimana pada musim ini, ada 6 tim yang berpartisipasi dimana LOVB Atlanta berhasil memuncaki klasemen sementara.
Giovanna Milana bersama LOVB Atlanta (sumber: instagram @gia__day)
Hal tersebut tak lepas dari kesuksesan mereka meraih kemenangan beruntun di dua laga terakhir mereka.
Bertamu ke markas LOVB Salt Lake, Giovanna Milana Cs berhasil pulang dengan kemenangan setelah membungkam tuan rumah 3-1 (25-20, 23-25, 25-18, 25-18) pada Sabtu (8/2/2025).
Load more