Banjarmasin, Kalimantan Selatan – Kontingen Indonesia sukses menjadi juara umum ASEAN Para Games (APG) 2022 di negeri sendiri. Kalimantan Selatan bangga karena telah menyumbang total 36 medali.
Atlet National Paralympic Commite (NPC) Indonesia cabang Provinsi Kalimantan Selatan berhasil mempersembahkan banyak medali di ASEAN Para Games 2022. Atlet asal Kalimantan Selatan memberi sebanyak 36 medali pada APG yang berlangsung pada 30 Juli-06 Agustus di Solo, Jawa Tengah.
Pengurus NPC dan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Selatan menyambut dan mengarak atlet keliling Kota Banjarbaru sekembali atlet dari mengikuti kancah olahraga bergengsi disabilitas di kawasan Asia Tenggara. Rombongan atlet APG sudah tiba dari Solo pada Senin, 08 Agustus 2022.
Ketua NPC Kalimantan Selatan, Ahmad Firdaus, menyampaikan, rasa bangga atas prestasi para atlet yang telah mengharumkan nama negara juga daerah Kalimantan Selatan karena bisa menorehkan sebanyak 36 medali (10 medali emas, 18 medali perak dan 8 medali perunggu).
Sebanyak 23 atlet asal Kalimantan Selatan ikut bergabung mewakili Indonesia di cabang olahraga atletik, renang, panahan, menembak dan sepak bola CP.
Bisa Raih Lebih Banyak
Meski pun sudah cukup banyak meraih medali, menurut Firdaus, masih ada beberapa cabang yang tidak memenuhi target medali emas.
"Beberapa nomor seharusnya bisa dapat emas ternyata belum terpenuhi karena bertanding dengan klasifikasi di bawah sehingga kuota main poin. Ada dua nomor yang prediksi emasnya lewat," kata Firdaus yang berharap atlet bisa terus membanggakan Kalimantan Selatan dan Indonesia.
Mendapat kabar kemungkinan akan mendapat bonus, Warmia, peraih tiga medali emas di cabang olahraga atletik di ASEAN Para Games 2022 mengaku senang bisa mengharumkan nama negara dan provinsi. Apalagi atlet juga dapat sambutan meriah dari masyarakat daerah.
"Ini pastinya menjadi motivasi saya untuk bisa berjuang lebih semangat lagi. Saya harap semangat saya juga bisa menjangkit ke teman-teman lain," kata Warmia yang menyumbang tiga medali emas pada cabang atletik tolak lempar.
Load more