"Olahraga tanpa ilmu pengetahuan hanya sekadar olahraga. Kalau mau berprestasi, harus ada teknologi dan risetnya. Kalau dengan niat yang sungguh-sungguh, olahraga di Indonesia pasti bisa berprestasi," ujar Susatyo menambahkan.
"Kami dari UGM dengan sangat senang hati untuk menerima atlet berprestasi menjadi bagian dari kami dan akan memberikan yang terbaik juga buat mereka,” lanjut Susatyo.
“Bukan hanya dari sisi pembelajaran tapi juga pendampingan, bimbingan supaya secara prestasi atlet mereka tetap menjadi hebat dan masa depan mereka lebih terjamin dengan kemampuan mereka di bidang pendidikan," pungkas Susatyo dalam acara kerja sama UGM dan KONI. (ant/raw)
Load more