Jakarta, tvOnenews.com - Sebanyak lima wakil Indonesia berhasil merebut tiket ke babak delapan besar nomor perseorangan ajang Kejuaraan Dunia Junior 2023.
Dari sembilan wakil Indonesia yang turun bertanding pada babak 16 besar kejuaraan yang mentas di The Podium Arena, Spokane, Washington, AS, Kamis (5/10) waktu setempat, lima di antaranya sukses memetik kemenangan.
Pada ganda campuran, Jonathan Farrell Gosal/Priskila Venus Elsadai maju ke perempatfinal. Unggulan ke-12 itu lolos setelah membuat kejutan dengan mengatasi perlawanan unggulan kedua, Tanakorn Meechai/Fungfa Korpthammakit (Thailand), 18-21, 21-12, 21-17.
Dengan kemenangan ini, Jojo/Elsa di babak delapan besar bakal bertemu wakil Jepang, Kenta Matsukawa/Nao Yamakita.
Elsa mengaku di gim pertama merasa cukup tegang dan kalah start poin-poin akhir gim pertama. Ia bersama Jojo sudah berusaha mengejar namun tetap dapat mengejar poin.
"Di gim kedua prinsipnya tidak mau lengah dengan mengubah pola dan terus memimpin dalam perolehan angka," kata Elsa, sapaan akrab Priskila Venus Elsadai dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat.
Di gim ketiga, aksi kejar-kejaran dan poinya juga mepet. Lawan juga tidak menyerah. Hanya setelah unggul 17-15, Jojo/Elsa main lebih nekat, dan terus meningkatkan rasa percaya diri untuk menang.
Load more