"Sebenarnya memang keputusan wasit terkadang menguntungkan dan bisa saja tidak menguntungkan, namun karna ini di poin cukup krusial, tentu sedikit berdampak bagi saya,” tambahnya.
“Namun, inilah pertandingan, tentu kita harus terima apa pun keputusannya. Tapi, di luar itu semua menurut saya hasil ini adalah hasil yang cukup baik, masih ada pertandingan pekan mendatang,” tukasnya.
Lebih lanjut, Jonatan juga mengatakan dukungan dari masyarakat Indonesia sangat berarti baginya untuk bisa terus bertahan dan maju.
“Untuk seluruh masyarakat Indonesia, terima kasih atas dukungan dan doanya, semoga pertandingan berikutnya saya bisa meraih hasil lebih baik lagi,” ucap Jojo.
Usai gagal menjadi juara di Arctic Open 2024, Jonatan Christie akan mengalihkan fokusnya ke ajang selanjutnya yakni Denmark Open 2024.
“Saya akan coba untuk istirahat terlebih dahulu, yang sudah terjadi biarkanlah berlalu, kita harus terima apa pun hasilnya dan fokus lagi untuk Denmark Open 2024,” lanjutnya.
Sekadar informasi, Denmark Open 2024 sendiri bakal digelar di Odense pada 15-20 Oktober mendatang.
Load more