LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Sumber :
  • PBSI

Alasan Ahsan/Hendra Pilih Indonesia Masters 2025 Jadi Panggung Turnamen Terakhir Sebelum Resmi Pensiun

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ungkap alasan pilih Indonesia Masters 2025 menjadi turnamen terakhir The Daddies sebelum resmi pensiun dari dunia tepok bulu.

Kamis, 19 Desember 2024 - 10:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengungkapkan alasan mengapa memilih Indonesia Masters 2025 menjadi turnamen terakhir The Daddies sebelum resmi pensiun dari dunia tepok bulu.

Sebagaimana diketahui sejumlah pebulu tangkis tengah bersiap untuk unjuk gigi di ajang Indonesia Masters yang digelar pada 21-26 Januari 2025 mendatang.

Namun ajang ini akan terasa amat spesial karena akan menjadi panggung terakhir bagi perjalanan karier bulu tangkis pasangan ganda putra veteran Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Pasangan yang akrab dijuluki The Daddies itu kompak memutuskan untuk gantung raket pada pengumuman di media sosial resmi mereka masing-masing, bulan ini.

Baca Juga :

Hendra, saat ditemui di sela-sela Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2024 di GOR UNJ Rawamangun, beberapa waktu lalu, mengungkapkan Indonesia Masters merupakan momen yang tepat untuk mengakhiri perjalanan mereka di Istora Senayan Jakarta.

“Iya (sengaja di Indonesia Masters), karena pas di rumah, jangan pas di luar (negeri) untuk pensiunnya,” ungkap Hendra Setiawan.

Saat ditanya soal target mereka di turnamen tersebut, Hendra mengatakan tidak memiliki target yang terlalu tinggi.

“Saya sih inginnya hasil yang terbaik, sekarang (targetnya) delapan besar, lah,” ujar Hendra.

Lebih lanjut, juara dunia empat kali itu mengatakan merasa lega karena akhirnya pensiun dari dunia tepok bulu.

Gimana, ya? Lega, sih. Dibilang sedih, sih, sedih. Cuma saya merasa lebih lega saja, sih. Mungkin maskudnya kalau dulu, kan, pressure, lah, ya, jadi atlet, dituntut menang itu memang sudah harus kita hadapi," tukasnyanya.

"Kita juga tanggung jawab dengan sponsor, walaupun dari luar (pelatnas), ya,” jelas Hendra.

Sementara itu, penjualan tiket untuk turnamen BWF Grade 2 Level 4 kategori Super 500Indonesia Masters 2025 telah resmi dibuka pada Selasa (17/12) melalui laman www.pbsi.id.

Pada turnamen bergengsi ini, para atlet akan memperebutkan hadiah total 475.000 dolar AS atau setara Rp7,5 miliar.

Harga tiket yang dijual berkisar mulai Rp90.000 (presale kelas regular hari pertama) hingga yang paling mahal Rp1.100.000 (VIP Final harga normal).

(ant/nad)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Terkuak, Asal Mesin Cetak Uang Palsu di UIN Alauddin Makassar, Kapolda Sulsel Bocorkan Fakta-faktanya

Terkuak, Asal Mesin Cetak Uang Palsu di UIN Alauddin Makassar, Kapolda Sulsel Bocorkan Fakta-faktanya

Kapolda Sulsel, Irjen Yudhiawan Wibisono, membeberkan asal mesin cetak yang digunakan dalam kasus produksi dan peredaran uang palsu di Gowa, Sulawesi Selatan.
Soal Ancaman Ransomware, Pakar Keamanan Siber Sarankan BRI Lakukan Hal Ini

Soal Ancaman Ransomware, Pakar Keamanan Siber Sarankan BRI Lakukan Hal Ini

baru-baru ini sedang ramai diperbincangkan di dunia maya terkait dengan BRI yang diduga menjadi korban serangan siber dengan modus ransomware
Budi Arie Mengaku Diperiksa sebagai Saksi oleh Polisi

Budi Arie Mengaku Diperiksa sebagai Saksi oleh Polisi

Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan dirinya diperiksa sebagai saksi oleh kepolisian. Begini kata Budi Arie.
17 Orang Ditangkap, Jaringan Uang Palsu Kampus UIN Dibongkar Polisi

17 Orang Ditangkap, Jaringan Uang Palsu Kampus UIN Dibongkar Polisi

Polisi membongkar jaringan produksi uang palsu yang beroperasi di lingkungan kampus UIN Alauddin Makassar, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
BANI Kabulkan Gugatan Angkasa Pura Logistik, PT World Trans Wajib Bayar Ganti Rugi

BANI Kabulkan Gugatan Angkasa Pura Logistik, PT World Trans Wajib Bayar Ganti Rugi

Badan Arbitrase Nasional Indonesia (BANI) resmi mengabulkan permohonan PT. Angkasa Pura Logistik (APL) terhadap PT. World Trans dalam perkara nomor 47043
Ternyata Buah yang Rasanya Kecut Manis Ini Perlu Dikontrol, Kata Ustaz Adi Hidayat Bisa Menurunkan Daya Ingat

Ternyata Buah yang Rasanya Kecut Manis Ini Perlu Dikontrol, Kata Ustaz Adi Hidayat Bisa Menurunkan Daya Ingat

Menurut Ustaz Adi Hidayat ada buah dianjurkan dikurangi, karena ada efek yang kurang baik untuk kesehatan. Memang memberi dampak baik dan juga ada sisi kurang..
Trending
Gawat! Regulasi AFF Bikin Timnas Indonesia Gagal Lolos Semifinal sekalipun Menang atas Filipina jika Myanmar Raih Hasil Ini saat Lawan Vietnam 

Gawat! Regulasi AFF Bikin Timnas Indonesia Gagal Lolos Semifinal sekalipun Menang atas Filipina jika Myanmar Raih Hasil Ini saat Lawan Vietnam 

Terganjal regulasi Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF), Timnas Indonesia akan gagal lolos ke semifinal sekalipun menang atas Filipina jika Myanmar meraih hasil ini saat melawan Vietnam.
Mantan Pelatih Malaysia Terheran-heran Lihat Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia, Malah Bilang Kalau Level Skuad Garuda itu Sebenarnya...

Mantan Pelatih Malaysia Terheran-heran Lihat Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia, Malah Bilang Kalau Level Skuad Garuda itu Sebenarnya...

Inilah respons jujur mantan pelatih Malaysia, Ong Kim Swee, mengenai fenomena perkembangan pesat Timnas Indonesia yang semakin ramai diperbincangkan di dunia.
Pernyataan Tegas Keluarga Kiai Ageng Muhammad Besari soal Klaim Nasab Gus Miftah: Menjaga Nama Leluhur Kami Tak Disalahgunakan

Pernyataan Tegas Keluarga Kiai Ageng Muhammad Besari soal Klaim Nasab Gus Miftah: Menjaga Nama Leluhur Kami Tak Disalahgunakan

Pihak keluarga Kiai Ageng Muhammad Besari angkat bicara dan menjabarkan pengakuan yang diduga tak berdasar dari Gus Miftah, bahkan memberikan pesan tegas agar..
Vietnam Bicara Jujur soal Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia, Tak Disangka Katanya Skuad Garuda Bakal...

Vietnam Bicara Jujur soal Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia, Tak Disangka Katanya Skuad Garuda Bakal...

Media Vietnam secara mengejutkan bicara jujur soal nasib Timnas Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia 2026, dengan berani menyebut bahwa Skuad Garuda bakal...
Timnas Indonesia Dibikin Deg-degan Lihat Pertandingan Filipina Vs Vietnam, Pasukan Shin Tae-yong Nyaris 'Tersingkir' di Piala AFF

Timnas Indonesia Dibikin Deg-degan Lihat Pertandingan Filipina Vs Vietnam, Pasukan Shin Tae-yong Nyaris 'Tersingkir' di Piala AFF

Timnas Indonesia mendapat kabar baik pada laga Filipina Vs Vietnam pada lanjutan laga Grup B Piala AFF 2024, lantaran skuad arahan pelatih Kim Sang-sik nyaris..
Kesombongan Media Vietnam Dibayar Kontan, Kemarin Sebut Timnas Indonesia yang akan Tersingkir, Kini Mereka yang Pusing

Kesombongan Media Vietnam Dibayar Kontan, Kemarin Sebut Timnas Indonesia yang akan Tersingkir, Kini Mereka yang Pusing

Sebelumnya media Vietnam yang ramal Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan tersingkir dari Piala AFF 2024, namun kini Vietnam yang justru bisa tersingkir.
Kepastian Justin Hubner Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Terungkap, Shin Tae-yong Terima Kabar Buruk dari Bek Liga Inggris

Kepastian Justin Hubner Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Terungkap, Shin Tae-yong Terima Kabar Buruk dari Bek Liga Inggris

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong terima kabar buruk dari penggawa diaspora Garuda di Liga Inggris, Justin Hubner jelang matchday terakhir Piala AFF 2024.
Selengkapnya
Viral