Tak hanya itu, bahkan ucapan itu juga disampaikan dari komentar bulutangkis kenamaan dari Inggris, Gillian Clark.
Berbagai ucapan itu juga disampaikan atlet Indonesia, seperti Fajar Alfian/Rian Ardianto, dan Sabar Karyaman/Reza Pahlevi.
Acara itu pun berlanjut dengan adanya laga perpisahan Hendra/Ahsan menghadapi Kevin Sanjaya/Seo Seung Jae.
Pertandingan hiburan ini merupakan bagian dari tribute untuk pasangan legendaris ganda putra Indonesia tersebut.
Laga perpisahan ini digelar dalam 2 x 12 menit, dengan Aryono Miranat sebagai pelatih Kevin/Seo dan Herry Iman Pierngadi sebagai pelatih Ahsan/Hendra.
Pertandingan ini pun berlangsung jenaka sejak awal dan dihiasi canda tawa para suporter yang hadir di Istora Senayan.
Tak ada keseriusan yang ditunjukkan oleh kedua ganda putra dan berkesan sebagai penghibur dalam iring-iringan perpisahan untuk The Daddies.
Load more