Jakarta - Tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo sukses meraih gelar Malaysia Masters 2022 seusai mengalahkan wakil Hongkong Ng Ka Long Angus.
Menurut Chico, ada keraguan awal yang membuatnya khawatir terkait jalannya permainan.
"Sedikit tegang saat masuk lapangan, tapi alhamdulillah saya bisa mengatasinya akhirnya bisa main enjoy dan rileks di lapangan," ujar Chico dilansir laman resmi PBSI, Minggu (10/7/2022).
Pada gim pertama, Chico mengatakan permainan cukup ketat dengan persaingan poin yang tipis.
Dia mengatakan hal itu bisa diatasi dengan beberapa skema yang diterapkan oleh pelatihnya.
"Pada poin kritis, saya coba konsisten dengan pola main tersebut," jelasnya.
Selain itu, Chico mengungkap kondisi lawannya yang mulai kesulitan pada set kedua.
Ssbab, dia menururkan permainan tersebut dimenangkan dengan bantuan alam.
"Pada gim kedua, lawan sepertinya tidak enak juga dengan kondisi angin. Jadi, saya manfaatkan kesempatan itu," imbuhnya. (lgn/ebs)
Load more