Singapura – Para juara OnePride MMA, yang akan bertarung membela Indonesia di “Road to UFC” pada 09-10 Juni 2022, mempersiapkan diri dengan detail, termasuk mendengar masukan dari ‘profesor’.
Lima petarung Indonesia sudah berkumpul di Singapura untuk mengikuti kejuaraan bertajuk “Road to UFC” Asia. Para fighter juara OnePride terus melakukan persiapan sebelum tarung pada Kamis-Jumat, 09-10 Juni 2022, termasuk memeriksa segala kebutuhan dan saling menyemangati di antara sesama.
CEO PT OnePride Untuk Indonesia, Fransino Tirta, memimpin pertemuan pada Minggu (05/06/2022) di Hotel Mandarin Oriental. Sembari mendengar curahan hati fighter, obrolan pun membahas persiapan Rama Supandhi, Angga Hans, Gugun Gusman, Jeremia Siregar dan Jeka Saragih untuk laga "Road to UFC".
Fransino Tirta menjelaskan sesi curahan hati (curhat) lima juara OnePride MMA bertujuan untuk memenuhi segala kebutuhan fighter agar tidak mengganggu perfoma saat bertarung di oktagon UFC.
"Kita bahas semua kegiatan di UFC ini supaya tidak ada agenda yang kelewat, seperti jadwal latihan, jadwal makan," ucap Fransino Tirta yang akrab dengan sapaan Profesor atau Prof Sino.
Mengidam Buah-buahan
Halaman Selanjutnya :
Tanpa ragu, para fighter OnePride MMA meminta ketersediaan buah-buahan untuk mengatasi rasa lapar tanpa harus menaikkan berat badan secara signifikan. "Saya pingin buah pisang, di sini rada susah dapat pisang. Kalau di OnePride, ‘kan sebelum tanding, kita dapat pisang, hehe…" kata Angga Hans.
Load more