Gilang tampil mengejutkan dan memperlebar jarak dari Dimas Juliatmoko dan Radeta Arya yang menguntit di belakang ia. Fadil tertinggal di urutan keempat.
"Saya senang dengan hasil perjalanan lomba tadi. Saya coba bersabar. Pada lap awal, saya sudah bisa masuk di urutan ketiga, lalu maju jadi kedua. Takut kelamaan kehilangan momentum, saya paksain masuk ke urutan pertama. Belajar dari race satu, tinggal jaga ritmenya,” ujar Gilang Akbar.
Meski menang, Gilang mengaku harus terus bersabar untuk mengejar ketertinggalan di arena Oneprix. Ia akan terus mempelajari karakter pebalap lain dari race sebelumnya, terutama pesaingnya, Dimas Juliatmoko yang memimpin pada race pertama dan finish kedua pada balapan kedua. (udi/raw)
Load more